Asuransi Bintang
May 20, 2015
Asuransi Bintang Tbk. atau yang lebih dikenal dengan Asuransi Bintang adalah salah satu asuransi yang berdiri sejak 1955 tepatnya Asuransi Bintang didirikan pada tanggal 17 Maret 1955 oleh beberapa tokoh pengusaha nasional, yang sebagian besar merupakan pelaku revolusi fisik menjelang kemerdekaan pada tahun 1945. Mereka ialah Ali Algadri,Idham, Ismet, Wibowo, Soedarpo Sastrosatomo, Pang Lay Kim, Roestam Moenaf, dan Johan Radi Koesman.
Sejak 29 Nopember 1989, saham perusahaan Asuransi Bintang telah menjadi perusahaan Publik dengan sahamnya terdaftar di BEI atau Bursa Efek Indonesia. Beberapa Produk dan Jasa dari perusahaan Asuransi Bintang ialah.
- Asuransi Konvensional
- Asuransi Perisay Mobil Individual
- Asuransi Perisay Ralak pusing
- Asuransi Bintang eCargo
- Asuransi Kebakaran
- Asuransi Terorisme & Sabotase
- Asuransi Pengangkutan
- Asuransi Rekayasa
- Asuransi Kecelakaan Diri
- Asuransi Perjalanan
- Asuransi Syariah
- Asuransi Bintang Medical Sharia
Beberapa orang penting di perusahaan Asuransi Bintang yaitu: Presiden Komisaris: Shanti L Poesposoetjipto, Komisaris: Petronius Saragih, Andrius Roestam Moenaf, HSM Widodo. Dengan Komisaris Independen diantaranya: Windrarta dan Salusa Satria. Direktur Utama oleh Zafar Dinesh Idham dan dewan direkturnya Reni Darmakusumah, Jenry Cardo M., Teguh Permana. Dewan Pengawas: Drs. H. Karnaen Perwataatmadja, SE., MPA (ketua), DR. KH. A. Munif Suratmaputra, MA., Amin Musa, SE.
Lihat Perusahaan Asuransi Bintang disini.